Akhirnya BNN Tasikmalaya Dapat THR dari Warga : Setandan Pisang dan Uang Mainan

-
Kamis, 13 Apr 2023 10:25 WIB

No Comments

Pisang BNN

Jakarta, Vibrasi.co–Beredarnya surat permintaaan THR dari BNN Tasikmalaya ke PO Bus Budiman memang membuat sejumlah kalangan gemas. 

Apalagi surat itu benar adanya dan sudah diakui sendiri oleh Kepala BNN Tasikmalaya, Iwan Kurniawan Hasyim, yang kemudian menyatakan bahwa surat itu merupakan kesalahan dan sudah dicabut. Iwan juga sempat diperiksa oleh BNN RI akibat peristiwa memalukan ini.

Meski pihak BNN Tasikmalaya sudah meminta maaf, rupanya kegemasan masyarakat masih berlanjut. Pada Rabu, (12/04/2023), Kantor BNN Tasikmalaya didatangai sekelompok masyarakat yang memprotes surat tersebut.

Mereka memberikan setandan pisang dan uang mainan pecahan seratus ribu dan lima puluh ribu serta secarik kertas bertuliskan : THR Rp 1.000.000.

Pegawai BNN Kota Tasikmalaya mengungkapkan, uang mainan dan pisang mentah tersebut dikirim sejumlah remaja yang mengenakan seragam serba hitam mirip petani.

Permintaan THR ini juga jadi perhatian Wakil Ketua DPRD Kota Tasikmalaya Mamat Rahmat. Mamat menilai, yang dilakukan BNN Tasikmalaya tak beretika.

 

Kepala Badan Narkotika Nasional Jawa Barat (BNN Jabar) Brigjen Pol arief mengatakan, yang dilakukan BNN Tasikmalaya dengan meminta THR kepada perusahaan bus tidak benarkan.

 

 

 

Share :

Posted in

Berita Terkait

Rekomendasi untuk Anda

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

iklanIKN

Berita Terbaru

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terpopuler

Share :