1 Anggota Komplotan Imigran yang Bunuh Petugas Imigrasi, Tewas Tenggelam di Kali Sunter

-
Rabu, 12 Apr 2023 14:07 WIB

No Comments

densus 88

Jakarta, Vibrasi.co–Satu dari tiga orang tersangka teroris asal Uzbekistan yang membunuh petugas imigrasi saat berusaha melarikan diri pada Senin (10/4/2023) ditemukan tewas di Kali Sunter, Jakarta Utara.

Diwartakan sebelumnya tiga dari empat tersangka teroris asal Uzbekistan yang ditahan di Kantor Imigrasi Kelas I Tempat Pemeriksaan Imigrasi (TPI) Jakarta Utara membunuh seorang petugas imigrasi dan melukai sejumlah petugas lainnya saat berusaha melarikan diri.

Empat orang warga Uzbekistan itu sedang ditahan oleh imigrasi untuk kemudian dideportasi ke negara asal mereka. Tiga tersangka yang melarikan diri itu berhasil diamankan oleh Densus 88 Antiteror dan satu diantaranya ditemukan dalam kondisi tewas.

“Meninggal karena terjun ke kali, kemudian tenggelam. Jenazahnya sudah dibawa ke Rumah Sakit Kramat Jati untuk diautopsi,” kata Juru Bicara Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri Kombes Pol. Aswin Siregar.

 

Empat orang warga Uzbekistan itu sedang ditahan oleh imigrasi untuk kemudian dideportasi ke negara asal mereka. Tiga tersangka yang melarikan diri itu berhasil diamankan oleh Densus 88 Antiteror dan satu diantaranya ditemukan dalam kondisi tewas.

“Meninggal karena terjun ke kali, kemudian tenggelam. Jenazahnya sudah dibawa ke Rumah Sakit Kramat Jati untuk diautopsi,” kata Juru Bicara Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri Kombes Pol. Aswin Siregar.

Tersangka yang tewas itu atas nama Bekhzod Anorbek Ugli Baytoev (BAB). Sementara tersangka lain, Olimjon Mukhtor Ugli Makhmudov (OMM) ditangkap di ruko dekat kompleks Bukit Gading Indah. Tersangka ketiga Murodjon Ibrokhimjon Ugli Rakhimov (MIR) ditangkap Densus 88 di gorong-gorong dekat Kali Sunter. Adapun tersangka keempat, Bakhromjon KabilDjanovich Azizov (BKA), tidak melarikan diri.

Kronologi Serangan Kepada Petugas Imigrasi

Disebutkan oleh Aswin, awalnya para tersangka teroris dari Uzbekistan tersebut ditangkap oleh Densus 88 dan kemudian ditahan di rumah detensi Kelapa Gading.

Kemudian pada Senin Subuh (10/4/2023) para tersangka teroris melakukan serangan dengan cara membobol atap plafon kantor imigrasi, kemudian melakukan penyerangan kepada petugas yang sedang makan sahur, bahkan beberapa di antara petugas sedang mempersiapkan salat subuh.

Dalam penyerangan itu, petugas imigrasi atas nama Adi Widodo tewas. Sementara dua petugas imigrasi lainnya yakni Dicky Visto Damas mengalami luka berat dan Supriatna terluka ringan.  Dua anggota Densus 88 yang turut jadi korban adalah Bripda Dendry dan Bripda Bahrai sama-sama menderita luka parah.

“Pelaku melumpuhkan atau menyerang anggota menggunakan pisau dapur yang didapat di pantry,” kata Aswin.

 

Share :

Posted in

Berita Terkait

Rekomendasi untuk Anda

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

iklanIKN

Berita Terbaru

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terpopuler

Share :