- Bisnis dan Keuangan
Senin, 28 Agu 2023 11:58 WIB
Jakarta, Vibrasi.co–Bank Sumatera Utara (Bank Sumut) berhasil memboyong tiga gelar juara favorit dalam ajang pemilihan Frontliner Championship 2023 antar Bank Pembangunan Daerah (BPD) se Indonesia, Sabtu (26/8/2023).
Bank Sumut berhasil meraih juara favorit untuk kategori Teller, Satpam, dan Customer Service yang dipilih melalui vote terbanyak di media sosial.
Saly Nadya Revica terpilih sebagai sebagai Customer Service favorit. Kemudian Yumni Adani sebagai Teller terfavorit, serta Angga Wiranata sebagai Satpam terfavorit.
“Sebelumnya pelayanan untuk katagori Satpam kita ranking 10, CS ranking 8, Teller tidak masuk 10 besar. Alhamdulillah, semalam Teller, Satpam, dan Customer Services untuk katagori juara Favorit di rebut anak-anak Bank Sumut,” ujar Direktur Utama Bank Sumut Babay Parid Wazdi kepada Vibrasi.co.
Babay menjelaskan, Bank Sumut tidak pernah berhenti untuk terus memberikan layanan terbaik kepada nasabah.
“Alhamdulillah dua bulan ini kita dorong anak-anak Bank Sumut untuk terus melakukan perbaikan dalam melayani nasabah. Dimulai dari CEO Roadshow langsung ke Cabang-cabang, mengikuti kelasikal per-area (cluster) dan kemudian focus kepada calon peserta lomba Fronliner Championship,” ujar Babay.
Untuk laporan kinerja, Bank Sumut mencatatkan beragam pencapaian selama kuartal 1 di tahun 2023. Salah satunya, Bank Sumut berhasil mempertahankan aset yang berjumlah Rp41 triliun. Angka tersebut mengalami peningkatan sebesar 0,4% atau setara dengan Rp16 miliar. Di sisi aset ini, Bank Sumut menduduki posisi ke 6 dari seluruh Bank Pembangunan Daerah (BPD) di seluruh Indonesia.
a
Posted in Bisnis dan Keuangan