Trump Ungguli Kamala Harris di Pilpres AS

-
Rabu, 06 Nov 2024 17:33 WIB

No Comments

pilpres AS

Jakarta, Vibrasi.co–Calon presiden Amerika Serikat (AS) dari Partai Republik Donald Trump unggul sementara atas Kamala dari Partai Demokrat dalam Pemilihan Pilpres AS 2024 yang berlangsung Selasa (5/11/2024).

Menurut New York Times, pada pukul 20.00 waktu setempat, Trump telah memperoleh suara elektoral 267 dengan 68.422.926 suara atau 51,2%. Sedangkan, Kamala Harris meraupu 214 suara elektoral atau sebanyak 63.351.416 suara atau 47,4%.T

Trump menang di negara bagian Texas, Florida, Ohio, Indiana, Alabama, Kentucky dan Pennsylvania.

Pennsylvania merupakan salah satu dari tujuh negara bagian terbesar dalam “swing vote” yang dapat menentukan hasil pemilu.

Selain itu, Trump juga diproyeksikan akan memenangkan North Carolina dan Georgia. Sementara itu, untuk penghitungan negara bagian Arizona, Michigan, Nevada dan Wisconsin masih sedang berlangsung.

Sementara Harris menang di New York, New Mexico, California, serta di Illinois.

Untuk memenangkan kursi kepresidenan, seorang kandidat membutuhkan 270 dari 538 suara electoral college.

Setiap negara bagian memiliki jumlah suara electoral college yang berbeda tergantung pada jumlah penduduknya. Dalam banyak kasus, jika seorang kandidat mendapatkan suara terbanyak di sebuah negara bagian, mereka memenangkan semua suara electoral college untuk negara bagian tersebut.

Pennsylvania dipandang sebagai negara bagian terbesar yang harus diwaspadai. Dengan 19 suara elektoral, negara bagian ini dipandang sebagai bagian utama dari kemenangan kedua belah pihak.

Pada Selasa (5/11/2024) kemarin, AS menggelar Pemilihan Presiden dan Kongres Ke-60 untuk menentukan presiden ke-47 dan wakil presiden ke-50.

 

Kamala Harris saat ini merupakan wakil presiden AS. Sebelumnya ia maju sebagai cawapres petahana mendampingi Joe Biden. Namun Biden kemudian mundur dan posisinya digantikan Kamala Harris sebagai capres. Untuk posisi cawapres, Harris memilih Gubernur Minnesota Tim Walz mundur untuk mendampinginya.

Sementara itu, Donald Trump merupakan mantan presiden AS yang mencalonkan diri untuk ketiga kalinya. Pada pilpres kali ini Trump didampingi James David (JD) Vance, seorang senator dari Ohio.

Share :

Posted in ,

Berita Terkait

Rekomendasi untuk Anda

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

iklanIKN

Berita Terbaru

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terpopuler

Share :