Peluang Indonesia Semakin Berat di Kualfikasi Piala Dunia 2026

-
Kamis, 31 Okt 2024 15:16 WIB

No Comments

peluang timnas Indonesia

Jakarta, Vibrasi.co–Target Indonesia untuk menempati peringkat tiga atau empat klasemen Grup C kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, semakin berat. Hal ini karena pada pertandingan terakhir Timnas asuhan Shin Tae-yong menelan kekalahan dari China 1-2.

Kekalahan ini membuat Indonesia terlempar dari peringkat empat besar klasemen Grup C. Indonesia saat ini bertengger di peringkat kelima dengan nilai 3, sama dengan nilai China di peringkat keenam. Namun Indonesia masih lebih baik karena unggul selisih gol ketimbang China.

Dengan sisa enam pertandingan di depan, langkah Indonesia semakin berat memenuhi target PSSI untuk bertengger minimal di peringkat keempat klasemen.

Sesuai aturan FIFA, hanya peringkat pertama dan kedua klasemen yang berhak lolos otomatis ke Piala Dunia 2026. Sedangkan peringkat ketiga dan keempat masih memiliki kesempatan dengan melaju ke putaran keempat.

Dengan penghuni grup tim-tim kuat seperti Jepang, Australia, Arab Saudi, maka mengejar posisi ketiga dan keempat merupakan target yang rasional bagi timnas saat ini.  

Awalnya,  optimis pendukung timnas membuncah saat dua pertandingan pertama Indonesia menahan imbang Arab Saudi 1-1 serta Australia 0-0.

Kemudian Indonesia nyaris menarih kemenangan perdana ketika bertandang ke Bahrain, Sayang, kemenangan itu buyar saat wasit memberikan tambahan waktu berlebih sehingga Bahrain mampu menyamakan kedudukan.

Selanjutnya peluang Indonesi bertengger minimal di peringkat keempat meredup setelah menelan kekalahan 1-2 dari China.

Peluang Indonesia 

Indonesia masih memiliki enam pertandingan lagi, empat laga kandang dan dua laga tandang. Untuk menjaga peluang agar berada di peringkat ketiga atau keempat klasemen, maka Indonesia harus mampu memaksilmalkan empat laga di Stadion Gelora Bung Karno (GBK).

Berikut sisa pertandingan Indonesia di Stadion GBK Jakarta :

  1. Indonesia vs Jepang (15/11/2024) 
  2. Indonesia vs Arab Saudi (19/11/2024) 
  3. Indonesia vs China (5/6/2025)
  4. Indonesia vs Bahrain (25/3/2025) 

Demi menjaga asa bertengger minimal di peringkat klasemen, Indonesia tidak boleh menelan kekalahan satu pun pada empat laga kandang ini. Bahkan Indonesia harus bisa membungkus minimal tiga kemenangan dari empat pertandingan tersebut.

Dari segi kekuatan tim, Indonesia punya peluang mengalahkan Arab Saudi, China, dan Bahrain. Sedangkan melawan Jepang, minimal berakhir seri.  Jika target ini tercapai, poin Indonesia  bertambah 9 sehingga jumlahnya menjadi 12 poin.  

Sisa pertandingan Indonesia tandang Indonesia :

  1. Indonesia vs Australia (20/3/2025) 
  2. Indonesia vs Jepang (25/6/2025) 

Andai 12 poin Indonesia sudah tercapai, maka demi membuka peluang lebih besar, selanjutnya Indonesia harus memetik minimal satu kali seri di laga tandang melawan Australia atau Jepang, sehingga poin Indonesia menjadi 13.

Nilai 13 memang belum menjamin Indonesia berada di peringkat ketiga atau keempat klasemen. Apalagi hasil ini juga masih melihat pertandingan tim lainnya.

Namun, terlepas apakah poin 13 ini cukup untuk membantu Indonesia menempati peringkat ketiga atau keempat, target tersebut menjadi target yang paling rasional saat ini.

 

 

Share :

Posted in ,

Berita Terkait

Rekomendasi untuk Anda

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

iklanIKN

Berita Terbaru

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terpopuler

Share :