Rombongan Menteri Tiba di Yogya Lalu Naik Bus ke Magelang

-
Kamis, 24 Okt 2024 16:54 WIB

No Comments

Pelantikan pejabat menteri

Jakarta, Vibrasi.co–Rombongan menteri, wakil menteri  dan kepala badan yang tergabung dalam Kabinet Merah Putih sudah tiba di Akademi Militer, Kota Magelang, Jawa Tengah, Kamis siang (24/10/2024). 

Rombongan tiba di Bandara YIA Yogkarta menggunakan pesawat Hercules TNI AU. Selanjutnya mereka menumpangi bus berplat nomor VIP dengan iringan kendaraan patwal menuju Akademi Militer (Akmil) Magelang.

Bus rombongan tersebut juga tampak ditempel spanduk bertuliskan “Kegiatan Retreat Kabinet Merah Putih, Akmil, 24-27 Oktober 2024”.

Kepala Kantor Komunikasi Presiden Hasan Nasbi kepada wartawan menyatakan para menteri tersebut akan kegiatan retret yang dimulai pada Jumat (25/10/2024).

“Kegiatan resmi akan dimulai besok,” katanya, Kamis (24/10/2024).

Setelah rombongan menteri, berikutnya rombongan wamen juga tiba di Bandara YIA. Berbeda dengan para menteri, rombongan wamen menumpang pesawat Boeing A-7306 milik TNI AU.

Sebelumnya, usai pelantikan Kabinet Merah Putih, Prabowo Subianto sempat menyatakan bakal mengadakan kegiatan pembekalan di Akademi Militer, Magelang, Jawa Tengah. 

Presiden Prabowo Subianto mengatakan pembekalan menteri di Akademi Militer, Magelang, Jawa Tengah, diharapkan bisa membawa aura tradisi keberanian hingga heroisme bagi menteri kabinet karena Magelang merupakan daerah sentra perlawanan pada masa penjajahan.

 

Share :

Posted in ,

Berita Terkait

Rekomendasi untuk Anda

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

iklanIKN

Berita Terbaru

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terpopuler

Share :