Pabrik Asam Sulfat Freeport di Gresik Kebakaran

-
Senin, 14 Okt 2024 19:33 WIB

No Comments

pabrik smelter

Jakarta, Vibrasi.co–Pabrik asam sulfat smelter milik PT Freeport Indonesia di Gresik kebakaran. Pabrik yang berlokasi di Java Integrated Industrial and Ports Estate (JIIPE), Gresik, Jawa Timur, itu mengalami kebakaran pada Senin (14/10/2024) pukul 17.45 WIB.

Hal ini disampaikan oleh VP Corporate Communications PT Freeport Indonesia Katri Krisnati menyatakan dalam keterangan tertulis yang diterima Vibrasi.co. 

“Telah terjadi kebakaran di pabrik asam sulfat smelter PTFI, di KEK Gresik, pada Senin, 14 Oktober 2024 pukul 17.45 WIB,” tulis Katri. 

Tim tanggap darurat PTFI bergerak cepat menangani dan sedang berusaha memadamkan api tersebut

“Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Keselamatan para karyawan merupakan prioritas kami,” tambah Katri.

Sebelumnya, pabrik yang sempat diresmikan oleh Presiden Joko Widodo pada September silam. Pabrik ini memproduksi katoda tembaga perdana dari smelter kedua PTFI.

Smelter di JIIPE Gresik ini diklain sebagai smelter tembaga single line terbesar di dunia, dengan kapasitas pengolahan konsentrat tembaga sebesar 1,7 juta ton per tahun.

 

Share :

Posted in

Berita Terkait

Rekomendasi untuk Anda

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

iklanIKN

Berita Terbaru

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terpopuler

Share :