Daftar Kendaraan yang Dilarang Mengisi Pertalite 1 Oktober 2024

-
Selasa, 03 Sep 2024 11:55 WIB

No Comments

Daftar mobil dilarang isi pertalite

Jakarta, Vibrasi.co–Pemerintah tengah melakukan revisi Peraturan Presiden (Perpres) No. 191 Tahun 2014 tentang Penyediaan, Pendistribusian dan Harga Jual Eceran BBM. Salah satu poin penting dalam revisi tersebut adalah pelarangan pengisian BBM bersubsidi untuk mobil berkapasitas 1.400 cc ke atas dan motor berkapasitas 250 cc ke atas per 1 Oktober 2024. 

Larangan tersebut tertuang dalam pasal 3 (2) tentang BBM Khusus Penugasan atau BBM Bersubsidi pemerintah kepada Pertamina selaku penyedia dan pendistribusi BBM bersubsidi di Indonesia. 

Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga Heppy Wulansari mengatakan, pengaturan pembatasan Pertalite, masih menunggu regulasi dari pemerintah.

“Masih menunggu regulasi dari pemerintah,” katanya, Selasa (3/9/2024).

Menurut informasi yang kami himpun, pembatasan atau pelarangan pembelian pertalite untuk jenis kendaraan tertentu baru berlaku pada 1 Oktober 2024. 

Hal itu berdasarkan keterangan , Anggota Komite Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas (BPH Migas), Saleh Abdurrahman yang menyatakan aturan tersebut masih menunggu terbitnya Peraturan Menteri (Permen) ESDM.

Peraturan tersebut nantinya akan memuat pembatasan BBM subsidi di Indonesia, termasuk kriteria kendaraan yang boleh atau tidak boleh mengisi BBM Pertalite.

Berikut adalah daftar kendaraan yang akan dilarang isi Pertalite:

1. Mobil 

Toyota

1. All New Kijang Innova G Diesel (2.494 cc)

2. GR Yaris 1.6 (1.618 cc)

3. All New Avanza 1.5 G CVT (1.497 cc)

4. All New Veloz 1.5 CVT (1.497 cc)

5. New Rush 1.5 G (1.496 cc)

Daihatsu

1. All New Terios IDS (1.496 cc)

2. Luxio 1.5 D (1.495 cc)

3. Luxio 1.5 X (1.495 cc)

4. Gran Max Pick Up 1.5 STD (1.495 cc)

5. Gran Max Pick Up 1.5 STD 3-Way (1.495 cc)

Honda

1. All New City (1.497 cc)

2. All New Civic (1.500 cc)

3. New HR-V (1.497 cc)

4. WR-V (1.500 cc)

5. BR-V (1.500 cc)

Mitsubishi

1. Xpander 1.5 (1.499 cc)

2. XForce 1.5 (1.499 cc)

3. Pajero Sport 2.4 (2.442 cc)

4. Triton 2.5L (2.477 cc)

5. L300 (2.500 cc)

Suzuki

1. XL-7 Zeta (1.462 cc)

2. Ertiga (1.462 cc)

3. APV-GE (1.495 cc)

4. New Baleno AT (1.490 cc)

5. Grand Vitara (1.462 cc)

2. Motor

Yamaha

1. Yamaha XMAX 250 (250 cc)

2. Yamaha R25 (250 cc)

3. Yamaha MT-25 (250 cc)

Honda

1. Honda CBR 250RR (250 cc)

2. Honda Forza (250 cc)

3. Honda CRF 250 (250 cc)

Vespa

1. Vespa GTS 250 (250 cc)

2. Vespa GTS 300 (300 cc)

3. Vespa GTV (278 cc)

Share :

Posted in ,

Berita Terkait

Rekomendasi untuk Anda

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

iklanIKN

Berita Terbaru

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terpopuler

Share :