Pramono-Rano Nyatakan Siap Bertarung dan Siap Menang

-
Rabu, 28 Agu 2024 13:08 WIB

No Comments

Pramono-Rano Nyatakan Siap Bertarung dan Siap Menang

Jakarta, Vibrasi.co–Usai mendaftarkan diri ke KPU Provinsi Jakarta sebagai calon gubernur dan calon wakil gubenur untuk Pilkada Jakarta 2024 dari PDIP, Pramono Anung menyatakan siap bertarung dalam kontestasi pilkada.

“Alhamdulillah pada hari ini, pasangan calon Pramono Anung-Rano Karno didaftarkan secara resmi di KPUD DKI Jakarta. Walaupun putusannya terlambat, daftarnya paling cepat dan paling berani tarung,” ucap Pramono, di Gedung KPU, Rabu (28/8/2024).

Pramono mengaku terpanggil untuk membangun Jakarta meskipun ia sebetulnya sudah kenyang dengan jabatan politik. 

“Banyak yang bertanya kepada saya, kok Pak Pram mau menjadi calon gubernur, padahal saya ini sudah kenyang banget. Menjadi anggota DPR 4 kali, pernah menjadi pimpinan DPR di kabinet dua kali, jaman Ibu menjadi sekretaris presiden dan sekretaris wakil presiden. Lalu sekjen partai sudah kenyang banget,” katanya.

Sebagai politisi yang telah ditunjuk PDIP untuk maju dalam Pilgub DKI Jakarta, Pramono dan Rano Karno siap bertarung dalam Pemilihan Gubernur untuk memperbaiki dan membangun Jakarta.

“Saya terus terang terpanggil untuk bersama-sama dengan bang Doel, bekerja dengan sungguh-sungguh dan juga mencoba untuk kalau diberikan izin dan yang diberikan kesempatan untuk memperbaiki dan membangun Jakarta,” tambahnya. 

Sementara, Rano Karno di tempat yang sama mengatakan kesiapannya untuk memenangkan pilkada DKI Jakarta.

Ia juga mengungkapkan pesan dari Ketua Umum PDIP Megawati Soekarno Putri bahwa paslon Pramono-Rano harus menang.

“(Pesan Bu Megawati) Harus menang (di Pilkada Jakarta),” kata Rano. 

Sebelumnya, Pramono Anung dan Rano Karno naik oplet dari DPP PDIP ke KPUD Jakarta untuk mendaftarkan diri sebagai calon gubernur dan calon wakil gubenur Pilkada Jakarta 2024.

“Jadi kita dari sini naik mobil sampai di Jalan Raden Saleh, baru kita naik oplet supaya jaraknya tidak terlalu jauh dan kelancaran lalu lintas tidak terganggu, jadi InshaAllah Mas Pram dengan saya sudah hadir memang untuk ke KPUD hari ini,” tutupnya. 

Share :

Posted in ,

Berita Terkait

Rekomendasi untuk Anda

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

iklanIKN

Berita Terbaru

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terpopuler

Share :