- Bola & Sports
Sabtu, 03 Agu 2024 14:49 WIB
Jakarta, Vibrasico–Keputusan Indonesia untuk menurunkan Timnas U-23 dalam Piala AFF 2024 mendapat sambutan dari media Vietnam. Media ternama Vietnam, Soha.vn, menyatakan keputusan Indonesia ini membuat kesempatan Vietnam menjadi juara semakin terbuka.
Dalam artikelnya, Soha.vn menulis, keputusan tersebut harus dimanfaatkan Vietnam untuk membalaskan dendam setelah kalah dalam tiga pertemuan terakhir dengan Indonesia.
“Timnas Indonesia menggunakan skuad yang sangat muda di Piala AFF 2024. Hal ini menjadi peluang besar bagi kompetitor, termasuk Timnas Vietnam,” tulis Soha.vn.
Sebelumnnya, Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji, mengonfirmasi bahwa pelatih Shin Tae-yong tetap akan menangani Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 yang akan digelar pada 23 November hingga 21 Desember 2024.
Namun, karena jadwal yang sangat padat, terutama dengan adanya babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia yang berdekatan, Timnas Indonesia tidak akan diperkuat oleh pemain-pemain seniornya.
Pada pertengahan November 2024, hanya beberapa hari sebelum dimulainya Piala AFF 2024, Timnas Indonesia dijadwalkan menghadapi dua pertandingan penting di Kualifikasi Piala Dunia. Pada 14 November, Indonesia akan menjamu Jepang, salah satu kekuatan utama di Asia, dan lima hari kemudian, 19 November, akan menghadapi Arab Saudi. Dua laga ini sangat krusial bagi Timnas Indonesia untuk menjaga peluang lolos ke putaran selanjutnya.
Lantaran demi menjaga kondisi fisik pemain, PSSI memutuskan untuk tidak menyertakan mereka dalam skuad Piala AFF 2024. Sebagai gantinya, Shin Tae-yong akan mengandalkan pemain-pemain muda, terutama yang telah menunjukkan performa impresif di SEA Games 2023 dan diproyeksikan untuk SEA Games 2025.
Nama-nama seperti Ernando Ari, Pratama Arhan, Rizky Ridho, Marselino Ferdinan, dan Ramadhan Sananta kemungkinan besar akan mengisi skuad Timnas U-23 untuk menghadapi Piala AFF 2024.
Soha.vn menilai keputusan tersebut sebagai keuntungan bagi tim-tim lawan, khususnya Vietnam. Mereka menganggap bahwa dengan absennya pemain senior, peluang Vietnam untuk mengalahkan Indonesia di turnamen ini semakin besar.
Di Piala AFF 2024, Timnas Indonesia tergabung di Grup B bersama Vietnam, Filipina, Myanmar, dan Laos. Masing-masing tim akan memainkan empat pertandingan dengan format dua laga kandang dan dua laga tandang. Dua tim teratas dari setiap grup akan melaju ke babak semifinal.
Posted in Bola & Sports, Index