Pencarian Korban Longsor Bone Bongalo Ditutup, 15 Orang Masih Hilang

-
Selasa, 16 Jul 2024 10:59 WIB

No Comments

Pencarian Korban Longsor Bone Bongalo Ditutup, 15 Orang Masih Hilang

Jakarta, Vibrasi.co–SAR di kawasan tambang emas rakyat di Desa Tulabolo Timur, Kecamatan Suwawa Timur, Kabupaten Bone Bolango, Provinsi Gorontalo, resmi ditutup pada hari ketujuh.

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Gorontalo Hariyanto di Gorontalo, Sabtu, (13/2024), mengatakan hari ketujuh, korban yang ditemukan meninggal tercatat sejumlah 27 orang, korban selamat 283 dan masih dalam pencarian 15 orang.

“Total jumlah korban dalam bencana tanah longsor tambang rakyat Suwawa Timur ini sebanyak 325 orang,” katanya.

Sebelum melakukan penutupan operasi SAR, pihaknya bersama dengan pemerintah daerah (pemda) setempat dan unsur terkait lainnya, melaksanakan rapat koordinasi dengan sejumlah keluarga korban longsor yang masuk daftar 15 orang dalam pencarian.

Menurut Heriyanto, setelah operasi ditutup, seluruh personel yang tergabung dalam tim SAR ditarik.

“Apel penutupan operasi juga sudah dilakukan di Posso SAR Terpadu. Personel telah kembali ke satuannya masing-masing,” ungkapnya.

Heriyanto menjelaskan, operasi bisa kembali dibuka ketika ada dasar kuat mengenai informasi keberadaan korban.

Share :

Posted in ,

Berita Terkait

Rekomendasi untuk Anda

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

iklanIKN

Berita Terbaru

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terpopuler

Share :