Demam Lassa Menggila, Tewaskan 156 Orang Di Nigeria

-
Sabtu, 11 Mei 2024 07:43 WIB

No Comments

Demam lassa menggila nigeria

Jakarta, Vibrasi.co–Otoritas kesehatan Nigeria mengkonfirmasi sebanyak 156 warganya meninggal dunia dunia akibat wabah demam lassa dalam kurun waktu empat bulan terakhir. 

Pusat Pengendalian Penyakit Nigeria (NCDC) dalam pernyataannya mengungkap wabah demam lassa terindikasi sudah menyebar ke 28 negara bagian, selain Ibu Kota Abuja, sejak 1 Januari hingga 28 April.

NCDC juga menyatakan, bahwa selama periode itu, telah teridentifikasi 857 kasus demam lassa. Sementara sepanjang tahun 2023, otoritas Nigeria mencatat 1.170 kasus demam lassa yang mengakibatkan 219 kematian.

 

Demam lassa kali pertama muncul di Nigeria pada 1969 di Negara Bagian Borno. Virus Lassa menurut laporan NCDC di bawa oleh tikus multimammate (Mastomys natalensis) yang tergolong umum berada di kawasan Afrika Barat.

Pada umumnya manusia terinfeksi virus lassa melalui paparan makanan atau barang rumah tangga yang terkontaminasi dengan urine atau kotoran tikus yang terinfeksi.

Sementara laman infeksiemerging.kemkes.go.id menulis sekitar 80% dari orang yang terinfeksi virus lassa tidak menimbulkan gejala.

Sementara itu, 20% kasus atau satu dari lima orang yang terinfeksi menyebabkan penyakit yang parah. Di mana virus mempengaruhi beberapa organ tubuh seperti hati, limpa dan ginjal. Sejauh ini, virus tersebut belum dilaporkan terdapat di Indonesia. 

Share :

Posted in ,

Berita Terkait

Rekomendasi untuk Anda

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

iklanIKN

Berita Terbaru

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terpopuler

Share :