- Uncategorized
Selasa, 23 Apr 2024 11:14 WIB
Jakarta, Vibrasi.co–Laga terakhir penyisihan grup Piala Asia U-23 mencatatkan sejumlah drama. Salah satunya drama kekalahan Thailand atas Tajikistan di laga pamungkas Grup C, pada Senin (22/4/2024).
Thailand yang sebelumnya berada di peringkat kedua klasemen Grup C harus menelan pil pahit. Alih-alih bisa mengatasi Tajikistan yang dianggap tim terlemah di grup, tim muda gajah perang itu malah keok.
Dalam pertandingan ini Thailand minimal meraih hasil imbang sembari melihat hasil pertandingan Irak melawan Arab Saudi.
Tapi jangankan seri, mereka malah kebobolan di menit injury time atau ke-90+1. Tragisnya, dalam pertandingan yang berlangsung bersamaan, Irak justru menang atas Arab Saudi 2-1.
Alhasil posisi Thailand langsung melorot ke dasar klasemen Grup C di bawah Tajikistan di peringkat ketiga.
Padahal sebelumnya sempat berada di peringkat kedua dengan poin 3 setelah menumbangkan Irak dengan skor 2-0. Saat itu, Arab Saudi juga sukses menekuk Tajikistan 4-2. Sehingga Arab Saudi di peringkat pertama, Thailand kedua.
Kemenangan atas Irak benar-benar membuat publik sepakbola Thailand terbang tinggi. Media Thailand memuji habis-habisan pelatih Issara Sritaro.
Akan tetapi, usai menang membanggakan lawan Irak, Thailand langsung jatuh tersungkur setelah dibantai Arab Saudi 0-5 di pertandingan berikutnya. Posisi Thailand oun melorot ke peringkat kedua.
Pada posisi ini, Thailand masih punya peluang besar. Sebab Irak yang juga menang atas Tajikistan, tidak menggoyahkan posisi Thailand di peringkat kedua. Ini karena Thailand unggul head to head atas Irak.
Akhirnya laga penentuan pun terjadi. Pada Senin (22/4/2024) malam, Thailand bersua Tajikistan dan Irak melawan Arab Saudi.
Di laga ini, Thailand harus menang jika ingin lolos otomatis. Jika seri, posisi Thailand bergantung dari hasil Irak versus Arab Saudi.
Tetapi yang terjadi tidak sesuai rencana, Thailand justru kalah dan di pertandingan lain Irak malah mengatasi Arab Saudi.
Dengan hasil ini maka Arab Saudi dan Irak yang lolos ke babak perempat final Piala Asia U-23 sedangkan Thailand terlempar ke dasar klasemen.
Akhirnya, di perempat final Piala Asia U-23 nanti hanya dua negara ASEAN yang melaju yakni Indonesia dan Vietnam. Sementara Thailand dan Malaysia tersingkir.
Posted in Uncategorized