Tol Merak Menuju Pelabuhan Padat, Antrean Hingga KM90

-
Sabtu, 06 Apr 2024 15:43 WIB

No Comments

tol

Jakarta, Vibrasi.co–Arus mudik di Tol Merak menuju Pelabuhan padat sejak Jumat (5/4/2024) malam. Bahkan antrian kendaraan terus terjadi hingga Sabtu (6/4/2024) pagi. Pantauan di lapangan antrean kendaraan memanjang hingga ke jalan Tol KM 90.

Peningkatan kendaraan menuju Pelabuhan Merak sudah terlihat sejak Jumat siang hingga sore hari. Lalu meningkat terus sampai malam dan berlanjut sampai Sabtu siang ini.

Menurut laporan, situasi di tiga dermaga Pelabuhan Merak seluruhnya penuh dengan kendaraan pemudik. Bahkan titik-titik parkir di area pelabuhan juga penuh hingga polisi terpaksa merekayasa jalur Cikuasa Atas dengan sistem buka-tutup.

“Ekor antrean sampai di KM 90,” kata Kapolres Cilegon AKBP Eko Tjahyo Untoro, Sabtu (6/4)
Sistem penyekatan ini diterapkan jika situasi Pelabuhan Merak padat. Polisi menyekat kendaraan di Cikuasa Atas sekeluarnya dari tol Merak.

Selanjutnya sambil menunggu giliran masuk pelabuhan, polisi baru akan memasukan kendaraan secara bergantian apabila parkir pelabuhan sudah longgar. 

Bukan hanya buka tutup, polisi pun terpaksa membiarkan Jalan Cikuasa Atas sampai ruas Tol Tangerang-Merak, menjadi kantung parkir kendaraan sebelum masuk ke pelabuhan. Panjang jalan wilayah sekitar 6 km dan terpaksa menjadi kantung parkir sementara.

BACA JUGA : Begini Rekayasa Rest Area Jasa Marga untuk Hindari Penumpukan Kendaraan

Meski kemacetan panjang hingga ke dalam ruas tol Tangerang-Merak, polisi tidak meneruskan pengalihan arus lalu lintas. Melainkan melakukan delaying system yang bertujuan memberi jarak dan waktu untuk kendaraan dari arah Jakarta ke Pelabuhan Merak.

Delaying system ini berlangsung di Rest Area KM43 dan KM68 Cikupa. Pada Jumat malam Delaying System sempat diberlakukan selama tiga jam. Yakni dari pukul 00.00 WIB hingga 03.00 WIB, namun antrean kendaraan di dalam tol Tangerang-Merak masih terjadi.

“Delaying system hanya di masukkan ke Rest Area KM 68 dan 43. Dari jam 00.40 wib, untuk mengurangi antrian disana kan. Di Cikupa juga kan, udah menyusut di Cikupa,” jelasnya.

Share :

Posted in ,

Berita Terkait

Rekomendasi untuk Anda

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

iklanIKN

Berita Terbaru

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terpopuler

Share :