Daftar 7 Jalan Tol Fungsional yang Mulai Beroperasi Hari ini

-
Jumat, 05 Apr 2024 14:20 WIB

No Comments

tol fungsional

Jakarta, Vibrasi.co–Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) bakal membuka tol tujuh jalan tol fungsional untuk kelancaran arus mudik lebaran 2024. Ketujuh yang jalan tol fungsional tersebut mulai beroperasi hari ini Jumat (5/4/2024) hingga Selasa (16/4/2024).

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono menjelaskan, tujuh jalan tol itu memiliki panjang 185,12 kilometer. Rinciannya, tiga ruas di Jawa dengan panjang 50,45 km dan empat ruas di Sumatera sepanjang 134,67 km. Pemerintah menggratiskan seluruh jalan tol fungsional ini. 

”Jalan tol fungsional ini gratis,” katanya. ”Beroperasi selama 12 hari untuk memperlancar arus mudik Lebaran 2024,” katanya dalam keterangan resmi, Kamis (4/4/2024).

BACA JUGA : Jasa Marga Hapus Kadaluwarsa E-Toll Selama Mudik Lebaran

 
Seluruh jalan tol fungsional ini hanya dibuka pagi hingga sore hari, atau mulai pukul 06.00-17.00 WIB. Hal tersebut lantaran jalan tol fungsional ini belum memilki fasilitas lampu. Namun demikian jalan sudah dapat berfungsi karena telah melalui proses pengerasan. 
 
Daftar jalan tol fungsional selama arus mudik lebaran 2024 :
 
Pulau Jawa
 
1. Jalan tol Cikampek II Selatan ruas Kutanegara-Sadang
2. Jalan tol Cimanggis-Cibitung seksi 2B
3. Jalan Tol Solo-Yogya segmen Colomadu Klaten 
 
Pulau Sumatera 
 
4. Jalan tol Kuala Tanjung-Tebing Tinggi-Parapat seksi 2
5. Jalan tl Kuala Tanjung-Tebing Tinggi-Parapat Seksi 2 Kuala Tanjung-Indrapura dan Seksi 3-4 Sinaksak-Seribu Dolok
6. Jalan tol Bangkinang-Koto Kampar dan Indrapura-Kisaran seksi 2 Limapuluh-Kisaran 
7. Jalan tol Kayuagung-Palembang-Betung seksi Musi Landas-Desa Sukamulya 
 
 

Share :

Posted in ,

Berita Terkait

Rekomendasi untuk Anda

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

iklanIKN

Berita Terbaru

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terpopuler

Share :