Hari Kedua Hilang Kontak, Basarnas Masih Lakukan Pencarian

-
Sabtu, 09 Mar 2024 16:19 WIB

No Comments

Hari Kedua Hilang Kontak, Basarnas Masih Lakukan Pencarian

Jakarta, Vibrasi.co–Hari kedua hilang kontak dari bandara Nunukan, Jumat (8/3/2024) siang,  keberadaan pesawat Pilatus Type PC 6 masih belum terdeteksi hingga saat ini.

Kepala Basarnas Tarakan, Syahril, mengkonfirmasi bahwa Basarnas masih melakukan pencarian terhadap pesawat milik PT Smar Aviation itu.  

“Kami masih melakukan pencarian, dan masih menunggu dari hasil pantauan pesawat pencari yang terakhir,” ujar Syahril kepada Vibrasi.co melalui pesan singkat, Sabtu (9/3/2024).

Syahril mengaku belum mendapat laporan terakhir dari pesawat pencari sebab masih terbang melakukan pencarian.

“(pesawat pencari) Sebab masih terbang,” lanjutnya.

Sebelumnya Basarnas bersama tim gabungan telah mengerahkan regu penolong udara untuk melakukan penyisiran ke sejumlah wilayah.

BACA JUGA : UPDATE Pesawat Hilang Kontak : Belum Diketahui Keberadaannya

Penyisiran berdasarkan koordinat dari pemancar lokasi darurat (emergency locator transmitter/ELT), pemancar darat, patroli keamanan dan keselamatan laut negara (PKSNE).

Yakni mulai dari Longbawan-Binuang (koordinat 3°37’34.58″N 116°24’51.46″E), dan Malinau – Binuang (koordinat 3°44’10.00″N 115°50’53.58″E DAN 3°44’9.10″N 115°55’45.36″).

Pesawat Pilatus hilang setelah lepas landas dari Bandara Internasional Juwata Tarakan, Kalimantan Utara, Jumat pada pukul 08.25 Wita, Jumat (8/3/2024). 

Ada dua awak dalam pesawat yaitu pilot Kapten M Yusuf, serta satu orang ahli permesinan (EOB) Deni S. Pesawat tersebut membawa muatan kargo dengan berat total 583 kilogram.

Share :

Posted in ,

Berita Terkait

Rekomendasi untuk Anda

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

iklanIKN

Berita Terbaru

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terpopuler

Share :