Jakarta, Vibrasi.co–Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi menandatangani Peraturan Presiden (Perpres) kenaikan gaji ASN, TNI dan POlri sebesar 8% dan uang pensiun naik 12%. Kenaikan mulai berlaku untuk gaji bulan Februari 2024.
Kenaikan gaji ASN ini telah ditetapkan melalui Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 10 Tahun 2024 tentang Penyesuaian Gaji Pokok Pegawai Negeri Sipil (PNS).
Sedangkan regulasinya sudah rilis dalam bentuk Peraturan Pemerintah no. 5 tahun 2024 tentang Perubahan Kesembilan Belas Atas Peraturan Pemerintah nomor 7 Tahun 1977. PP ini juga telah ditandatangani oleh Presiden Jokowi.
Dengan keluarnya aturan ini, maka gaji PNS dari golongan I sampai golongan IV, termasuk TNI dan Polri akan mengalami kenaikan sebesar 8%.
Selanjutnya pemerintah juga menaikan uang pensiunan ASN, TNI dan Polri sebesar 12%. Saat ini pemerintah masih menggodok PP kenaikan uang pensiun.
Adapun Kementerian Keuangan (Kemenkeu) menyiapkan dana sebesar Rp 52 trilliun untuk membayar kenaikan gaji PNS, TNI/Polri, serta pensiunan yang dibayarkan Februari 2024 ini.
Berikut ini, perhitungan kenaikan gaji PNS, TNI dan Polri di 2024:
Gaji ASN terbaru 2024
ASN golongan I
- I a : Rp 1.685.700 – Rp 2.522.600
- I b : Rp 1.840.800 – Rp 2.670.700
- I c : Rp 1.918.700 – Rp 2.783.700
- I d : Rp 1.999.900 – Rp 2.901.400
ASN golongan II
- II a Rp 2.184.000 – Rp 3.633.400
- II b Rp 2.385.000 – Rp 3.797.500
- II c Rp 2.485.900 – Rp 3.958.200
- II d Rp 2.591.000 – Rp 4.125.600
ASN golongan III
- III a Rp 2.785.700 – Rp 4.575.200
- III b Rp 2.903.600 – Rp 4.768.800
- III c Rp 3.026.400 – Rp 4.970.500
- III d Rp 3.154.400 – Rp 5.180.700
ASN golongan IV
- IV a Rp 3.287.800 – Rp 5.399.900
- IV b Rp 3.426.900 – Rp 5.628.300
- IV c Rp 3.571.900 – Rp 5.866.400
- IV d Rp 3.723.000 – Rp 6.114.500
- IV e Rp 3.880.400 – Rp 6.373.200
Gaji TNI terbaru 2024
Golongan I (Tamtama)
- Prajurit Dua Kelasi Dua: Rp 1.774.980 – Rp 2.741.148
- Prajurit Satu Kelas Satu: Rp 1.830.492 – Rp 2.826.900
- Prajurit Kepala Kelasi Kepala: Rp 1.887.732 – Rp 2.915.352
- Kopral Dua: Rp 1.946.808 – Rp 3.006.612
- Kopral Satu: Rp 2.007.612 – Rp 3.100.572
- Kopral Kepala: Rp 2.070.468 – Rp 3.197.556
Golongan II Bintara
- Sersan Dua: Rp 2.271.996 – Rp 3.733.668
- Sersan Satu: Rp 2.343.060 – Rp 3.850.416
- Sersan Kepala: Rp 2.416.392 – Rp 3.970.836
- Sersan Mayor: Rp 2.491.992 – Rp 4.095.036
- Pembantu Letnan Dua: Rp 2.569.860 – Rp 4.223.124
- Pembantu Letnan Satu Rp 2.650.320 – Rp 4.355.208
Golongan III (Perwira Pertama)
- Letnan Dua: Rp 2.954.124 – Rp 4.779.216
- Letnan Satu: Rp 3.046.464 – Rp 5.006.448
- Kapten: Rp 3.141.828 – Rp 5.163.048
Golongan IV
- Mayor: Rp 3.240.108 – Rp 5.324.508
- Letnan Kolonel: Rp 3.341.412 – Rp 5.491.044
- Kolonel: Rp 3.445.956 – Rp 5.662.872
- Perwira Tinggi
- Brigadir Jenderal Laks Pertama Mars Pertama: Rp 3.553.740 – Rp 5.839.992
- Mayor Jenderal Laks Muda Mars Muda: Rp 3.664.872 – Rp 6.022.620
- Letnan Jenderal Laks Madya Mars Madya: Rp 5.485.644 – Rp 6.210.972
- Jenderal Laksamana Marsekal: Rp 5.657.256 – Rp 6.405.264
Gaji Polri terbaru 2024
Golongan I (Tamtama)
- Bhayangkara Dua (Bharada): Rp 1.776.180 – Rp 2.742.528
- Bhayangkara Satu (Bharatu): Rp 1.832.812 – Rp 2.829.300
- Bhayangkara Kepala (Bharaka): Rp 1.893.132 – Rp 2.926.352
- Ajun Brigadir Polisi Dua (Abripda): Rp 1.947.408 – Rp 2.998.512
- Ajun Brigadir Polisi Satu (Abriptu): Rp 2.005.652 – Rp 3.103.652
- Ajun Brigadir Polisi (Abrippol): Rp 2.065.388 – Rp 3.200.076
Golongan II (Bintara)
- Brigadir Polisi Dua (Bripda): Rp 2.274.816 – Rp 3.734.368
- Brigadir Polisi Satu (Briptu): Rp 2.344.760 – Rp 3.850.416
- Brigadir Polisi (Brigpol): Rp 2.416.032 – Rp 3.976.896
- Brigadir Polisi Kepala (Bripka): Rp 2.488.992 – Rp 4.098.816
- Ajun Inspektur Polisi Dua (Aipda): Rp 2.563.560 – Rp 4.219.324
- Ajun Inspektur Polisi Satu (Aiptu): Rp 2.639.032 – Rp 4.357.008
Golongan III (Perwira Pertama)
- Inspektur Polisi Dua (Ipda): Rp 2.955.324 – Rp 4.791.096
- Inspektur Polisi Satu (Iptu): Rp 3.045.024 – Rp 4.996.368
- Ajun Komisaris Polisi (AKP): Rp 3.145.788 – Rp 5.171.648
Golongan IV
1. Perwira Menengah:
- Komisaris Polisi (Kompol): Rp 3.240.108 – Rp 5.322.228
- Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP): Rp 3.346.352 – Rp 5.495.944
- Komisaris Besar Polisi (Kombes Pol): Rp 3.454.896 – Rp 5.658.912
2. Perwira Tinggi:
- Brigadir Jenderal Polisi (Brigjen Pol): Rp 3.553.944 – Rp 5.842.512
- Inspektur Jenderal Polisi (Irjen Pol): Rp 3.671.112 – Rp 6.017.840
- Komisaris Jenderal Polisi (Komjen Pol): Rp 5.493.264 – Rp 6.279.072
- Jenderal Polisi: Rp 5.655.696 – Rp 6.397.824