- News
Senin, 22 Jan 2024 10:26 WIB
Jakarta, Vibrasi.co–Sosiolog senior sekaligus budayawan dan sastrawan Indonesia, Ignas Kleden, wafat di Jakarta pada Senin (22/1/2024) dini hari. Ignas meninggal dunia di RS Suyoto, Jakarta Selatan, di RS Suyoto, pada pukul 03.46 WIB.
Goenawan Muhammad yang merupakan sahabat Ignas Kleden menginformasi hal ini melalui akun akun X miliknya.
“Ignas Kleden meninggalkan kita. 1948-2024. Percikan perenungannya adalah cahaya,” kata Goenawan di akun @gm_gm, Senin pagi.
Ignas Kleden merupakan penulis produktif, artikel-artikelnya tentang kebudayaan, atau esainya tentang filsafat kemanusiaan kerap dimuat di media massa nasional.
Ia juga seorang sastrawan yang namanya cukup mapan di kalangan budayawan senior. Cerpennya yang berjudul “Anjing-Anjing Menyerbu Kuburan” terpilih menjadi cerpen pilihan Kompas.
Pada tahun 90-an ketika media sastra dan kebudayaan tumbuh, Ignas adalah kolomnis tetap di majalah Sastra Horison. Kalam, atau Budaya Jaya.
Ignas Kleden juga salah satu sastrawan senior yang hidupnya sejaman dengan sastrawan-sastrawan seperti Sapardi Joko Damono, Goenawan Muhammad, Putu WIjaya, maupun Alm. Rendra.
Ignas lahir di Flores Timur pada 19 Mei 1948. Ia adalah lulusan Sekolah Tinggi FIlsafat Teologi (STFT) Ledalero Maumere, Flores.
Kemudian, ia menempuh pendidikan master filsafatnya di Jerman, negara tempat lahirnya para filsuf terkenal. Setelah meraih gelar master, Ignas melanjutkan studi doktoralnya di bidang Sosiologi dari Universitas Bielefeld, Jerman.
Posted in News