Harapan Emas Badminton di Pundak Ginting dan Gregoria

-
Kamis, 05 Okt 2023 14:50 WIB

No Comments

ginting4

Jakarta, Vibrasi.co,–Harapan Indonesia untuk mendulang emas dari cabang olahraga Badminton kini berada di pundak Anthony Sinisuka Ginting di tunggal putra, dan Gregoria Mariska Tunjung di nomor tunggal putri.

Sebelumnya, ganda putra andalan Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto harus mengakui keunggulan ganda Taiwan pemegang medali emas olimpiade, Lee Yang/Wang Chi-Lin di babak perempat final.

Bertanding di Court 2 BJ Gymnasium, Fajar/Rian takluk dua set langsung, 21-19 dan 21-18. Sejatinya pertandingan berjalan ketat,  keja mengejar angka terus terjadi, namun pasangan Taiwan tampil lebih rapih dan bersih,  ditopang pertahanan yang solid.

Berkali-kali smash dan serangan Fajar/Rian berhasil diredam pasangan Taiwan tersebut. 

Kekalahan ini membuat Indonesia tinggal menyisakan Anthony Sinisuka Ginting dan Gregoria Mariska Tunjung. Keduanya sukses melaju hingga babak perempat final.

Sore ini, Ginting yang kini duduk di peringkat 2 BWF, akan memperebutkan tiket semifinal melawan tunggal putra China peringkat 8 dunia, Li Shifeng.

Sedangkan Gregoria peringkat 7 BWF akan melawan tunggal putri Jepang Ohori Aya yang memiliki peringkat 20 BWF.

 

Share :

Posted in

Berita Terkait

Rekomendasi untuk Anda

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

iklanIKN

Berita Terbaru

Rekomendasi Untuk Anda

Berita Terpopuler

Share :